Rumdis Wabup Buka 24 Jam, Paslon Welly-Anggit Janji untuk Milenial

    Rumdis Wabup Buka 24 Jam, Paslon  Welly-Anggit Janji untuk Milenial

    Pasaman, - Demi menampung aspirasi dari para kaum muda dan milenial, calon Bupati Pasaman Anggit Kurniawan Nasution berjanji bakal membuka Rumah Dinas Wakil Bupati selama 24 jam, apabila terpilih nanti.

    Dia bahkan mengatakan akan membuatkan satu tempat khusus di rumah dinas tersebut untuk berkumpul para generasi muda ini, dalam menyampaikan aspirasi dan bertukar pikiran dengan sang Wakil bupati dalam menentukan keputusan yang akan dibuat untuk keperluan anak muda.

    Hal ini dikatakan Anggit saat acara "KAFEINGGIT" dengan tema "Dialog Peran Generasi Muda untuk Pasaman Bangkit".

    Dalam acara ini puluhan anak muda Pasaman hadir untuk mencerca sang calon bupati dari pasangan Welly-Anggit nomor urut 1 ini, dengan berbagai pertanyaan.

    Salah satu pertanyaan yang muncul adalah bagaimana kedepannya, apabila terpilih nanti Anggit dalam menampung aspirasi para generasi muda di Pasaman dalam pembentukan peraturan yang akan dibuat.

    "Apakah kami sebagai Gen Z atau Milenial, dalam mengambil kebijakan besok, apakah suara kami akan dilibatkan?, " tanya Feby Febriani yang terlihat antusias mengikuti acara tersebut.

    Dia mengungkapkan pertanyaan ini timbul karena melihat tidak adanya wadah di Kabupaten Pasaman untuk Gen Z atau Milenial sekedar membicarakan bagaimana generasi ini berperan dalam pengambilan kebijakan.

    "Setidaknya untuk mengambil space kecil dalam pengambilan kebijakan pun kami merasa tidak ikut dilibatkan, malam ini saya mengapresiasi hal yang baik banget, ternyata bang Anggit bisa mengadakan diskusi ini, akhirnya kita merasa ada sedikit tempat dalam bentuk pengambilan kebijakan, kira-kira suara kami dilibatkan nggak bang, kalau nantinya bang Anggit terpilih?, " tanyanya memastikan.

    Pertanyaan tersebut langsung disambut gemuruh oleh para Gen Z dan Milenial yang hadir.

    "Saya pastikan akan melibatkan teman-teman generasi Milenial dan Gen Z dalam pembentukan kebijakan, " kata Anggit langsung menjawab pertanyaan tersebut.

    Anggit juga mengatakan dari ketiga pasangan calon bupati yang ada, dia adalah satu-satunya yang masih berusia 29 tahun dan itu pastinya mewakili Gen Z dan Milenial.

    "Jadi yang pastinya juga nantinya Insyaallah, kalau memang saya ditakdirkan, saya duduk sebagai wakil bupati nantinya yang pastinya suara-suara teman-teman Gen Z dan Milenial pasti akan didengarkan, " katanya.

    "Bahkan nanti kita akan membuat satu space di rumah dinas wakil bupati untuk teman-teman bisa berkumpul dan bertukar pikiran dengan kami, " imbuhnya.

    pasaman sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 032/Wirabraja Kunker ke Kodim 0312/Padang

    Artikel Berikutnya

    Anggota DPRD Pasaman Welly Suhery Siap Bertarung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    Keliling Kampung Serap Aspirasi, Anggit Kurniawan Nasution Blusukan di Kecamatan Duo Koto
    Nagari Aia Manggih Selatan Lantik 42 Anggota KPPS
    Danrem 032/Wirabraja Pimpin Serah Terima Jabatan
    Wujud Kepedulian, Babinsa Koramil 02/SE Tanam Pohon Produktif
    Babinsa Koramil 05/Rao PAM Tahapan Kampanye Pemilu Serentak
    Mahyeldi Yakin Yulianto Ihpan Membangun Pasaman Barat Lebih Cepat
    Keliling Kampung Serap Aspirasi, Anggit Kurniawan Nasution Blusukan di Kecamatan Duo Koto
    𝔽ℙ𝕃 ℙ𝕒𝕤𝕒𝕞𝕒𝕟 𝔹𝕒𝕣𝕒𝕥 𝔾𝕖𝕝𝕒𝕣 𝕎𝕠𝕣𝕜𝕤𝕙𝕠𝕡 ℙ𝕖𝕟𝕦𝕝𝕚𝕤𝕒𝕟 ℂ𝕖𝕣𝕚𝕥𝕒 𝔻𝕒𝕝𝕒𝕞 𝔹𝕒𝕙𝕒𝕤𝕒 𝔻𝕒𝕖𝕣𝕒𝕙
    dan mengajak warga masyarakat untuk dapat menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masyarakat dalam tahapan Pilkada tahun 2024 serta Mensosialisasi penerimaan Anggota Polri tahun 2025 kepada warga masyarakat dan menghimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap Maraknya Tindak Pidana Pencurian saat ini.
    Didatangi Welly Suhery, Warga Padang Gelugur Minta Pemerataan Kesejahteraan
    Pemda Pasaman Upacara Hari Bela Negara ke 75 Tahun 2023
    dan mengajak warga masyarakat untuk dapat menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masyarakat dalam tahapan Pilkada tahun 2024 serta Mensosialisasi penerimaan Anggota Polri tahun 2025 kepada warga masyarakat dan menghimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap Maraknya Tindak Pidana Pencurian saat ini.
    Satlantas Polres Pasaman Peduli Ramadhan dan Keselamatan
    Tegaskan, AKBP Yudho Huntoro: Tidak Ada Aktivitas Tambang Ilegal di Pasaman
    Bawaslu Pasaman Rapat Fasilitasi Pembinaan dan Penguatan Kelembagaan

    Ikuti Kami